Desain Rumah Idaman

Desain rumah idaman saat ini kebanyakan memilih desain rumah minimalis. Pastinya berbeda dan beragam bagi setiap orang tergantung dari gaya hidup dan kebutuhan penggunanya karena rumah idaman adalah tempat berkumpulnya kehangatan keluarga atau orang-orang terdekat yang penuh harmoni, ketenangan dan tempat dimana kita seharusnya merasa aman, terlindung dan nyaman. Berbagai ragam cara untuk memulai sedikit gambaran untuk rumah idaman anda… Apa anda tinggal seorang diri? Apa anda sudah berkeluarga? Atau anda lebih suka tinggal di daerah perkotaan, atau lebih memilih untuk membangun rumah idamannya di daerah pedesaan yang lebih sepi dan tenang… itu semua tergantung anda dan kebutuhan serta gaya hidup anda.
Rumah idaman, atau desain rumah minimalis kata tersebut sangatlah pantas untuk kita prioritaskan jika kebutuhan-kebutuhan primer anda telah terpenuhi. Kenapa tidak, dengan memiliki rumah idaman taraf hidup anda dan keluarga anda pasti akan berubah ke arah yang lebih baik. Dari faktor kesehatan, faktor keakraban diantara keluarga, faktor kenyamanan untuk betah berlama lama tinggal di rumah dan tentu banyak faktor lainnya.
Untuk memiliki sebuah rumah idaman tentunya ada hal yang anda harus lakukan, mungkin anda harus membangun rumah dari awal sesuai rancangan yang anda inginkan, membeli sebuah rumah baru yang siap pakai, atau membeli sebuah rumah bekas yang sudah pernah dihuni oleh pemilik sebelumnya.
Membangun rumah dengan desain rumah minimalis dari awal tidak cuma dana yang besar tetapi proses pembangunannya juga membutuhkan waktu yang terbilang tidak sebentar. Begitu juga jika membeli sebuah rumah baru, dana yang harus anda siapkan tidak kecil. Jika dana anda terbatas dan membutuhkan waktu mendesak untuk memiliki sebuah rumah, mungkin cara ke 3 yang lebih efektif, cuma anda harus butuh ketelatenan dalam memilih rumah tersebut.
Desain Rumah Idaman seringkali diluar jangkauan dan kemampuan yang kita miliki. Namanya juga idaman, semua orang tentunya bebas memiliki angan-angannya sendiri dan tidak ada batasan untuk imajinasi seperti itu. Hanya dalam mewujudkannya lah yang dibutuhkan berbagai macam bentuk usaha dan kerja keras, apabila kita mau berusaha semuanya pun akan menjadi mudah dan terjangkau dengan sendirinya. Intinya kita semua bebas untuk menentukan seperti apa rupa rumah idaman kita nanti dan jangan pernah takut untuk berangan-angan.

DESAIN RUMAH IDAMAN DAN MASALAHNYA

Pada dasarmya Desain Rumah Idaman kita pasti digambarkan dengan megah, serba sesuai dengan yang kita angankan, interior dan eksterior yang semuanya berdasarkan selera dan keinginan kita dan berbagai macam hal lain. Tetapi semua itu pasti banyak kendalanya, seperti keterbatasan financial, keterbatasan luas tanah dan bangunan, pemilihan desain dan tema yang tepat untuk rumah apalagi bila anda sudah berkeluarga, pastinya akan banyak permintaan dan masukan yang beragam dari anggota keluarga lainnya yang menginginkan ruang tidur mereka masing-masing sesuai dengan yang mereka mau. Dan akan sangat membingungkan untuk menentukan desain apabila situasinya seperti ini.
Tidak perlu khawatir tentang itu, kini kita dapat mewujudkan rumah idaman kita dengan menyewa seorang arsitek pribadi untuk medesain keseluruhan dari rumah idaman kita. Arsitek pribadi akan dengan senang hati membuat desain sesuai dengan keinginan anda dan segenap anggota keluarga anda dan tentunya anda juga bisa menanyakan kira-kira berapa banyak budget yang harus anda kerahkan untuk mewujudkan rumah sesuai dengan desain impian anda. Dengan menggunakan jasa arsitek pribadi kita tidak perlu repot-repot menggambar dan mengedit desain rumah minimalis kita,  juga tidak perlu bingung dalam mengatur anggaran karena para arsitek pribadi bisa kita andalkan dalam mengatur dan merincikan semua anggaran pembangunan rumah secara jelas dan rinci, juga memantau perkembangan pembangunan rumah sampai selesai. Mudah bukan?
Semua serba mudah di era globalisasi seperti sekarang ini. Kita sekarang hanya tinggal duduk manis, searching via internet seperti apakah desain rumah-rumah yang sesuai dengan keinginan kita beserta perkiraan rincian, denah rumah, materialnya, dan lain – lain yang bersangkutan dengan Desain Rumah Idaman kita pastinya.

Ruang Tamu Rumah Minimalis

 Ruang tamu tentunya satu hal yang wajib ada di sebuah rumah. Entah itu rumah minimalis atau rumah yang tidak minimalis. Karena pasti ada suatu masa dimana teman atau kerabat Anda bertamu ke rumah Anda. Tidak mungkin jika Anda mempersilahkan mereka langsung masuk ke rumah yang merupakan tempat privasi Anda, tentunya harus ada ruang khusus, agar para tamu bisa nyaman bertamu dan pemilik rumah pun tidak terganggu dengan kehadiran tamunya.

Bagi Anda yang ingin ruang tamu Anda menjadi lebih bagus, seperti yang telah dibahas di post sebelumnya tentang desain interior rumah, tentu Anda harus pandai – pandai menempatkan segala macam furniture yang mengisi ruang tamu Anda dengan serapi mungkin. Selain itu Anda harus juga mengupayakan kebersihan rumah Anda.

Bagaimana cara mensiasatinya?

Untuk ruang tamu yang ukurannya cukup besar, tentunya akan lebih menguntungkan karena Anda bisa mengisinya dengan berbagai furniture. Tapi untuk rumah minimalis, ruang tamu biasanya jugaberukuran mini, untuk itu Anda harus pintar memilih beberapa benda pokok yang harus dan wajib ada. Misalnya : meja, kursi/ sofa, lampu dan juga hiasan. Disini agar efektif, yang perlu Anda perhatikan adalah masalah bentuk, dan juga warna. Meja dan sofa Anda sebisa mungkin warnanya sama atau jika tidak warnanya pas. Untuk bentuknya Anda bisa mencari yang unik. Anda bisa melihat contoh gambarnya dibawah

Usahakan juga ukuran dari semua itu cukup untuk 5 orang setidaknya, karena bagaimanapun juga ruang tamu adalah tempat untuk tamu, bukan untuk Anda semata. Jadi harus diberikan space yang cukup jika tamu yang datang ada banyak. Juga penting untuk diperhatikan adalah ruang tamu harus diberi tambahan sekat sebagai pembatas antara ruang tamu dengan ruang keluarga. Ruang keluarga adalah tempat privasi Anda bersama keluarga Anda, jadi akan lebih baik jika Anda memberi sekat berupa tirai, atau pun pintu.

Untuk hiasan sendiri Anda bisa meletakkan meja kecil, untuk tempat meletakkan pajangan atau lampu. Di meja ruang tamu, Anda juga bisa menambahkan vas bunga kecil dan jangan lupa berikan taplak meja yang cantik, atau jika perlu Anda bisa memasang kipas angin di atas untuk kenyamanan tamu Anda. Khususnya jika Anda tinggal di daerah yang berhawa panas. Jangan lupa  sediakan juga tempat minum (minuman gelas)  yang bentuknya unik sebagai penghias, sehingga bisa memiliki dua fungsi yaitu sebagai tempat minum dan juga pemanis ruangan. Untuk dinding ruang tamu, sebenarnya polos bisa bagus tapi lebih mantap lagi jika Anda meggunakan walpaper. Kesannya akan lebih artistik. Ditambah lagi jika Anda bisa menempel lukisan atau hiasan dinding lain. Maka sempurnalah ruang tamu Anda.

Selain ruang tamu indor sebaiknya Anda juga menyediakan kursi tamu di halaman rumah Anda. Jadi ketika ada tamu datang bisa memilih untuk bertamu di dalam atau diluar rumah, untuk yang resmi bisa di dalam tapi untuk yang tidak terlalu resmi bisa diluar rumah. Untuk konsep ruang tamu di luar rumah ini lebih simpel, Anda hanya perlu menyediakan meja kecil dan dua kursi saja cukup, selain itu tambah juga dengan taman minimalis agar kesannya menjadi lebih nyaman.

Membeli Rumah Minimalis Baru


Memilih rumah minimalis yang benar-benar baru memang sebuah pilihan yang menarik. Anda tidak perlu repot mengeluarkan biaya renovasi, membetulkan pipa air atau mengganti kabel listrik. Karena tempat tinggal Anda sudah siap huni dan kunci telah diberikan kepada Anda. Kini yang perlu dipikirkan adalah di mana meletakkan semua furnitur kesayangan Anda

Membeli
rumah minimalis yang baru jadi memang lebih mudah karena Anda masih memiliki banyak ruang untuk diatur. Para pemburu rumah minimalis yang tidak didesak waktu, dapat membeli properti saat diluncurkan atau saat masih dibangun. Namun bagi mereka yang ingin pindah secepatnya, proyek yang telah selesai lebih ideal dan biasanya masih tersedia unit yang bisa dibeli. Unit-unit ini dijual langsung oleh Pengembang. Artinya, Anda memperoleh unit yang benar-benar baru dan leluasa untuk memilih unit dengan jumlah lantai yang dibangun.

Kelebihan lain adalah harga yang terjangkau. Harga jual proyek baru bisa saja lebih rendah daripada
rumah minimalis yang dijual kembali, dan ini berarti Anda mendapatkan fasilitas yang benar-benar baru untuk harga yang lebih baik. Anda juga tidak perlu lagi merenovasi tempat itu.

Properti bisa dijadikan investasi jangka panjang yang berharga. Namun seperti investasi pada umumnya, penelitian pasar sebaiknya dilakukan sebelumnya. Pada lingkungan yang tepat, nilai investasi akan berkembang pesat. Bahkan, ada orang yang menjual unit sebelum pembangunan apartemen tersebut selesai. Ada juga yang memilih untuk menyewakan unit mereka, supaya mereka lebih cepat balik modal.

Di mana Anda dapat membeli
rumah minimalis baru? Ada banyak proyek yang dijual di Indonesia. Banyak pengembang besar yang memiliki stok bangunan yang siap huni. Jika Anda tertarik untuk membeli rumah minimalis baru dan ingin pindah secepatnya, lebih baik bergerak sekarang. Selamat berburu rumah minimalis. Semoga berhasil.

Mengapa Desain Rumah Minimalis?

 
Desain Rumah Minimalis sangat di minati oleh sebagian besar masyarakat Indonesia saat ini. Selain desainnya yang simple dan artistik, rumah minimalis juga menapilkan kesan rapih, bersih, dan modern. Karena tanpa disadari, desain sebuah rumah sangat berpengaruh bagi keindahan desain rumah kita. Kebanyakan dari mereka yang memilih desain minimalis hanya karena sedang trend beberapa tahun terakhir ini namun banyak juga masyarakat yang memilih untuk mendesain rumah mereka dengan desain minimalis karena mereka benar memahami dan mengagumi desain tersebut. Sebenarnya desain sebuah rumah memang tergantung pada pandangan dan gaya hidup seseorang dan semua orang tentunya memiliki desain yang sesuai dengan selera mereka masing–masing. Namun bagi yang menyukai desain minimalis, pastinya mereka sangat menyukai kesederhanaan, kemudahan, dan bergaya hidup modern.
Dalam ilmu desain arsitektur, istilah “minimalis” bukan menjadi barang yang langka lagi, bahkan kecenderungan semua desain ada tambahan “minimalis” dibelakangnya. Tidak hanya rumah minimalis, “taman minimalis”, “dapur minimalis”, “sofa minimalis” dan lain lainnya sekarang menjamur istilah “minimalis” dibelakangnya.
Di dunia marketing rumah pun tidak ketinggalan menggunakan istilah “minimalis” untuk menjual dagangannya, sehingga konsumen digiring ke istilah “minimalis” sesuai dengan persepsi mereka, atau bahkan istilah “minimalis” disesuaikan dengan dagangan mereka, sehingga orang yang awam dengan istilah “minimalis”, jadi mendiskripsikan seperti yang didiskripsikan marketing tadi.
Namun demikian, ada sebuah pergeseran persepsi “minimalis” pada konteks sebenarnya, dimana istilah “minimalis” dalam arti sebenarnya adalah sebuah desain sederhana, dengan menggunakan bahan yang ada, tidak terlalu mahal, dan menghasilkan bentuk yang indah, dengan ditunjang biaya yang tidak mahal. Sedangkan istilah “minimalis” dalan arti sekarang adalah desain yang serba bersih (clean), presisi, mungil, paduan warna yang berani, sehingga mengesankan mengekspos dinding rumah, dan banyak perpaduan garis garis pada dinding yang membuat lebih menarik. Untuk istilah “minimalis” yang kedua inilah yang banyak dipakai di Indonesia sekarang ini, sehingga kalau dibuat Rencana Anggaran Biaya (RAB) orang langsung berpikir dua kali untuk membanguan rumahnya dengan model “minimalis”.
Meskipun terjadi pergeseran makna, bukan lantas rumah minimalis tidak diminati oleh calon pembuat rumah, karena desain yang khas, keberanian memoles, dan hasil yang indah, calon konsumen memahami besarnya biaya yang harus dikeluarkan untuk membanguan rumah sesuai dengan desain yang sudah dibuatkan, karena didalam RAB pun sudah bisa dinilai rincian biaya, apakah terjadi mark up harga atau tidak.
Jadi, sebelum merencanakan mendesain rumah, yang harus ada dalam pikiran anda adalah, mendesain Rumah minimalis dalam arti sebenarnya, ataukah mendesain Rumah minimalis dalam arti sekarang??
Desain Rumah minimalis bukanlah sebuah gaya arsitektur saja, namun dibalik itu, gaya ini memiliki jawaban atas berbagai tantangan jaman yaitu ‘mendapatkan hasil yang maksimal dari sesuatu yang minimal’. Kebanyakan dari gaya rumah minimalis terinspirasi dari gaya rumah model Jepang yang simple, rapih, dan seimbang. Memang untuk beberapa orang yang kurang menyukai desain minimalis yang simple dan sedikit dalam menempatkan interior dan pernak-pernik didalam rumah pastinya sangat membosankan memiliki rumah minimalis. Tapi bagi yang menyukainya, rumah minimalis sangatlah memberi arti tersendiri dan sangat menyenangkan untuk tinggal didalamnya. Apabila desain minimalis menjadi pilihan anda dalam menentukan desain rumah, pastikan anda mendesainnya dengan benar agar tidak menyesal dikemudian hari… jangan hanya mengikuti tren yang sedang ramai saat ini tapi pahamilah bahwa desain minimalis memiliki arti dan maksud tersendiri dibalik desainnya.
DESAIN RUMAH MINIMALIS DAN MODELNYA
Desain Rumah Minimalis juga terbagi ke beberapa desain rumah seperti mimalis art deco, minimalis natural, minimalis modern, dan berbagai macam jenis minimalis lainnya. Beberapa desain minimalis yang banyak diminati di Indonesia adalah minimalis modern dan minimalis natural yang menjunjung tinggi kesederhanaan didalam asrinya suasana rumah yang penuh dengan berbagai macam tanaman, interior dan eksterior ramah lingkungan, serta manis dan kreatif dalam penataannya. Sangatlah menyenangkan apabila kita bisa memiliki rumah yang minimalis sekaligus melaksanakan penghijauan dengan memilih material yang ramah lingkungan seperti konsep yang dimiliki rumah minimalis jaman sekarang. Ada baiknya untuk melakukan berbagai pencarian via online atau dari majalah griya dan interior yang menyajikan berbagai macam contoh rumah – rumah minimalis yang menarik, dengan desain yang luar biasa mutakhir sehingga dapat menginspirasi anda dalam membuat desain rumah minimalis yang anda inginkan.
Sekarang kita sudah mengetahui banyak hal tentang serba serbi desain rumah minimalis, mulai dari arti sebenarnya desain minimalis, jenis-jenis desain minimalis, serta juga bagaimana cara menentukan desain rumah minimalis agar sesuai dengan keinginan dan selera anda.

Contoh Desain Rumah Minimalis


Rumah Minimalis – Gambar-gambar rumah minimalis berikut ini mungkin sedang ngetrend, gambar rumah minimalis modern ini saya dapat dari berbagai sumber. Nah, di Indonesia kini banyak sekali rumah minimalis yang keren-keren. Memang rumah minimalis itu mungkin terlihat mungil, tapi kalau dilihat dari desainnya, rumah minimalis modern itu sangat modern dan mewah. Saya sendiri juga suka dengan rumah minimalis yang terlihat mungil tapi mewah.Tapi meskipun minimalis, bukan berarti biaya yang dikeluarkan juga minimalis lho ya. Tidak sedikit juga biaya yang dibutuhkan untuk membangun sebuah rumah minimalis ini. Tapi mungkin bagi yang mampu, biaya untuk membangun rumah minimalis ini akan terasa sedikit. Bicara soal biaya, pastinya juga harus melihat dari type rumah itu sendiri, desain, dan juga faktor-faktor yang lainnya. Nah, sebelum membangun rumah minimalis, blog ini memberikan beberapa contoh rumah minimalis. Berikut ini yang didapat dari berbagai sumber di internet.


Rumah Minimalis - Itu dia beberapa contoh rumah minimalis yang mungkin bisa dijadikan pemikiran awal. Dengan melihat gambar rumah minimalis tersebut mudah-mudahan bisa muncul ide-ide untuk membangun rumah minimalis yang lebih bagus lagi. Semoga bermanfaat bagi yang hendak memiliki rumah minimalis. Jangan lupa dishare keteman-teman tentang gambar rumah minimalis tersebut.

Menyiapkan Hunian Sehat


Membangun rumah bukan hanya soal bentuk dan material bangunan, tapi juga desain yang mendukung hidup sehat.
Salah satu kualitas yang sangat penting dalam membangun rumah adalah rumah itu harus sehat! Di luar bentuk mengejar kualitas kesehatan yang menarik atau aplikasi material produk terbaru Anda harus pada sebuah rumah. Ini adalah soal paling dasar yang mesti terpenuhi.
Rumah yang sehat adalah rumah yang desainnya mendukung kesehatan penghuninya. Rumah itu cukup terbuka, fleksibel, dan mudah dipelihara. Material yang digunakan bebas dari bahan kimia berbahaya. Anak-anak dan orangtua dapat mengakses dengan mudah dan aman ke berbagai tempat di rumah itu.
Tentu masih ada sejumlah persyaratan lain. Beberapa yang praktis dipaparkan di sini, dan dapat menjadi poin dalam perencanaan rumah Anda.
PENCAHAYAAN ALAMI
Pencahayaan alami datang dari sinar matahari. Cahaya akan menerangi dan memberi kehangatan sudut yang semula gelap. Dengan begitu mencegah ruang lembap. Sinar natahari mampu membunuh 80% bakteri dan kuman yang berpotensi tumbuh.
Pasang bukaan berupa pintu, jendela, bouvelicht, ataupun lubang angin. Persentase bukaan dalam rumah yang ideal adalah 10%-20% luas lantai ruangan.
Letak bukaan harus disesuaikan dengan ruangan yang membutuhkan cahaya alami. Selain itu, selaraskan dengan arah datangnya sinar supaya ia bias masuk melalui bukaan yang kita buat.
SIRKULASI UDARA
Kelancaran sirkulasi udara membuat udara di dalam rumah lebih sejuk dan sehat. Udara mudah bertukar, kadar oksigen dan karbondioksida seimbang. Usahakan plafon tidak terlalu rendah. Udara panas yang ada di bawah atap akan mudah mengenai tubuh, jika plafon itu terlalu rendah. Minimal ketinggian plafon dari lantai adalah 3m. Dengan begitu, suhu panas di bagian atas tidak dengan mudah mengenai tubuh.
Anda juga dapat meminta dibuatkan rongga atau lubang di bawah atap. Tingginya berkisar antara 10cm-20cm dengan panjang yang dapat disesuaikan dengan ukuran balok atap. Rongga ini akan membuat udara di bawah atap yang panas, mudah bertukar dengan udara baru yang lebih dingin.
PENYEDIAAN AIR BERSIH
Paling sedikit, setiap satu orang penghuni memerlukan jumlah air bersih 60 liter per hari. Untuk memastikan penyediaan air, sebuah rumah memerlukan tangki penyimpanan air (tandon).
Pembuatan sumur air harus mendapatjarak yang cukup dari lubang septic tank. Minimal adalah 3m. Jika kurang, dikhawatirkan bakteri choli dari septic tank akan merembes ke sumur air bersih.
SALURAN AIR LIMBAH
Rumah yang sehat juga ditandai oleh saluran air limbah yang baik. Limbah bias berasal dari dapur, kamar mandi, area servis. Coba perhatikan hal berikut ini.
  • Pemasangan pipa harus minim belokan supaya arus air limbah lancer mengalir.
  • Kemiringan pipa dari sumber buangan ke roil kota adalah 70 derajat. Ukuran derajat itu akan membuat air buangan lancer mengalir.
  • Gunakan perangkap leher angsa untuk pipa bawah wastafel dan bak cuci piring agar serangga tertahan dan mencegah timbulnya bau tak yang sedap.
  • Pasang bak control dalam rentang jarak 4m antara satu dengan yang lain.
  • Saluran buangan air kotor dari WC harus dibuat terpisah dan di salurkan hanya ke septic tank.
DINDING DAN LANTAI YANG KERING
Kelembapan dapat terjadi pada dinding dan lantai. Hal ini akan menciptakan ruangan yang cenderung basah dan menjadi sumber pengembangbiakan kuman.
Anda dapat mengaplikasikan keramik. Keramik merupakan jenis material yang kedap air. Lantai atau dinding menjadi mudah kering.
Dinding yang menempel pada dinding rumah tetangga umumnya akan lembap. Diantara kedua dinding dengan bahan kedap air (waterproofing) sebelum ditutup keramik.
PEMBUANGAN SAMPAH
Pastikan bahwa dalam membuat desain rumah terdapat tempat pembuangan sampah yang memadai. Tempat sampah tersebut harus cukup menampung jumlah sampah harian. Terdapat penutup, dan memiliki lubang untuk saluran air jika bak sampah itu dibersihkan.
SUMUR RESAPAN
Air bersih semakin sukar diperoleh. Sementara itu, air hujan sering kita biarkan menggelontor masuk ke saluran kota. Anda dapat meminta arsitek rumah Anda untuk menyediakan sumur resapan air hujan di pekarangan Anda. Minimal dengan membuat lubang biopori.
Beberapa hal prinsip di atas dapat Anda diskusikan bersama arsitek. Setelah dibangun ada tahap untuk selalu merawat dan memelihara kebersihan rumah. Semua ini akan membuat Anda tinggal lebih tenang. Hidup nyaman bersama keluarga untuk jangka waktu lama.

Menciptakan Inner Beauty Bagi Rumah Tinggal


Telah banyak yang dikatakan para arsitek dan desainer interior tentang inner court (taman dalam ruang). Anda bisa melacaknya sendiri dengan mengetik kata inner court di mesin pencari Google atau Yahoo.
Sedikit mengulang yang dibicarakan rekan-rekan seprofesi saya itu. Keberadaan inner court memberi beberapa manfaat penting. Di antaranya:
1. Penghawaan dan pencahayaan alami karena bentuknya yang terbuka.
2. Memberikan kesan luas pada rumah.
3. Sebagai meeting point yang nyaman bagi seluruh penghuni rumah.
Saya sendiri hendak menambahkan, keberadaan inner court niscaya akan menciptakan inner beauty bagi tempat tinggal kita. Mengapa demikian?
Inner beauty artinya kecantikan atau keindahan yang tumbuh dari dalam diri seseorang (perempuan), bersifat alamiah dan tak pudar oleh usia. Kategori cantik atau indah yang melekat pada diri seseorang yang memiliki inner beauty biasanya berada di luar kategori yang diciptakan oleh promosi iklan kosmetik atau fesyen. Ia tak harus berkulit putih mulus, hidung macung dan tubuh ramping. Kekuatan inner beauty justru mampu tampil apa adanya tapi tetap penuh pesona.
Rumah yang akan Anda bangun boleh saja berukuran kecil atau sedang dan sederhana. Tapi begitu Anda mulai berpikir untuk membuat inner court, sebenarnya Anda tengah menyiapkan fondasi kenyamanan yang alamiah sifatnya. Oleh adanya inner court, Anda bisa memanfaatkan hal-hal yang disediakan alam. Udara yang mengalir dan cahaya matahari. Anda pun masih bisa melengkapi kenyamanan alamiah ini. Misalnya dengan beberapa jenis tanaman dalam pot dan kalau mungkin kolam kecil. Tentang ukuran inner court tak jadi soal. Yang penting proporsional dengan luas rumah.
Kenyamanan alamiah ini juga tak cepat menimbulkan kebosanan. Tapi ada kiatnya tentu saja. Misalnya secara berkala Anda bisa menambah, mengurangi atau mengganti jenis tanaman pot untuk inner court Anda. Boleh juga kalau sesekali Anda mengganti formasi tempat duduk di sekitar taman terbuka dalam rumah ini. Atau mungkin dengan menambahkan sedikit sentuhan lighting untuk malam hari.
Pada gilirannya pula kenyamanan alamiah jadi salah satu faktor kunci yang membuat seisi rumah menjadi betah. Dalam hal ini daya tarik rumah bukan pertama-tama terletak pada barang-barang yang ada di dalam rumah. Tapi sungguh-sungguh bersumber dari suasana nyaman dan asri yang dibawa oleh adanya inner court.
Saya pun berharap beberapa gambar yang menyelingi tulisan ini dapat menambah imajinasi Anda tentang fondasi inner beauty bagi rumah Anda nantinya. Inner court, inner beauty rumah kita, adalah sarana pembantu menggapai inner beauty kita sendiri. Yaitu fitrah setiap insan!